PENGARUH PEMBERIAN ESSENSIAL OIL CITRONELLA TERHADAP NAFSU MAKAN ANAK DI PAUD AINUL MUHAJIR DAN AL JIHAD SAMARINDA

Authors

  • aina amalina itkes wiyata husada samarinda
  • Chandra Sulistyorini Program Studi Sarjana Kebidanan ITKES Wiyata Husada Samarinda

Keywords:

Nafsu Makan Anak, Essensial Oil Citronella

Abstract

ABSTRAK

Pengaruh Pemberian Essensial Oil Citronella Terhadap Nafsu Makan Anak Di Paud Ainul Muhajir dan PAUD Al Jihad Samarinda Tahun 2021

Aina Amalina1,Chandra Sulistyorini2

 

Latar Belakang : Salah satu faktor penting dalam tumbuh kembang anak adalah pemenuhan asupan gizi. Apabila asupan gizi yang diberikan tidak adekuat seringkali disebabkan karena pada anak terjadi kesulitan makan berupa berkurangnya nafsu makan. Salah satu cara mengatasi penurunan nafsu makan pada anak adalah dengan pemberian citronella oil karena kandungan geraniol dan sitronetal yang paling tinggi menyebabkan peningkatan nafsu makan. Tujuan : Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh  essensial oil citronella terhadap nafsu makan anak di PAUD Ainul Muhajir dan PAUD Al Jihad. Metode : Jenis penelitian ini adalah Quasy- experiment dengan tipe pre –posttest without control group design. Dalam penelitian ini metode sampling yang digunakan adalah total sampling yaitu 44 anak. Analisa data yang digunakan pada penelitian ini yaitu uji Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil : Berdasarkan hasil penelitian didapatkan pada nafsu makan anak sebelum diberikan essensial oil citronella menunjukkan 33 orang (75%) memiliki nafsu makan baik dan 11 orang (25%) memiliki nafsu makan kurang. Sesudah diberikan essensial oil citronella menunjukkan 42 orang (95%) nafsu makan baik , 2 orang (5%) memiliki nafsu makan kurang. Berdasarkan hasil uji statistik nilai p value 0,003< α 0,005 sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh pemberian essensial oil citronella terhadap nafsu makan anak di PAUD Ainul Muhajir dan PAUD Al Jihad.   Kesimpulan dan Saran : Ada pengaruh pemberian essensial oil citronella terhadap nafsu makan anak. Diharapkan peneliti selanjutnya dapat menggunakan sebagai referensi ilmu kebidanan dan diharapkan orang tua dapat menggunakan alternatif essensial oil citronella ini untuk nafsu makan anak.

 

Kata kunci : Nafsu Makan Anak, Essensial Oil Citronella

 

1Mahasiswa Program Studi S1 Kebidanan ITKES Wiyata Husada Samarinda

2Dosen Program Studi S1 Kebidanan ITKES Wiyata Husada Samarinda

 

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-11-12